Selasa, 11 Maret 2014

BATAN TEKNO GANTI NAMA PT INDUSTRI NUKLIR INDONESIA


BUMN Batan Tekno ganti nama PT Industri Nuklir Indonesia

Jihad-Defence-Indonesia - Jakarta : Mulai minggu ini, PT Batan Tekno berganti nama menjadi PT Industri Nuklir Indonesia. Pasalnya, selama ini perusahaan pelat merah tersebut selalu diidentikkan dengan Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN).
Saat ini, pergantian nama tersebut tinggal menunggu pengesahaan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Amir Syamsuddin.

"Secara resmi Batan Tekno namanya berubah mulai minggu ini, PT Industri Nuklir Indonesia. Karena selama ini banyak tumbuh dengan Batan, nanti Batan dikira Batan tekno. Padahal selama ini beda," ujar Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan di Kantornya, Jakarta, Selasa (11/3).

Untuk diketahui, PT Batan Teknologi berencana membangun pabrik teknologi pengayaan uranium, reaktor nuklir untuk kebutuhan kedokteran di Amerika. Batan Tekno akan bekerjasama dengan salah satu perusahaan teknologi di Amerika.

Saat ini rencana tersebut masih menunggu persetujuan dari pihak pemegang saham perusahaan Amerika. Dahlan Iskan menyebut, Batan Tekno akan berinvestasi Rp 1,7 triliun dalam kerjasama tersebut,.
"Saya setuju di Amerika, tapi pihak Amerika meminta persetujuan pemegang saham mereka. Kalau sama-sama setuju, baru kita dirikan reaktor nuklir di Amerika," ungkap Dahlan ketika ditemui di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat (5/10).

Dahlan optimistis pemegang saham di Amerika akan menyetujui rencana ini. Setelah pabrik tersebut berdiri, Batan Tekno berencana go publik atau melakukan penawaran saham perdana di negeri Paman Sam.
Saat ini, Batan Tekno telah menguasai pasar radioisotop salah satu produk nuklir di Asia. Dengan mendirikan pabrik di Amerika, Batan Tekno berambisi menguasai pasar Amerika.

Sumber : KLIK DISINI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar