Kamis, 18 Oktober 2012

DPR-KOMISI : PENGADAAN ANGGARAN ALUTSISTA TNI 2013 HARUS SEGERA DI ALOKASIKAN


Jihad-Defence-Indonesia - Jakarta : Ketua Komisi I DPR Mahfudz Siddiq mengatakan jatuhnya pesawat tempur Hawk 200 di Riau merupakan pukulan bagi TNI Angkatan Udara. "Kejadian ini lagi-lagi memberi sinyal mendesaknya modernisasi alutsista TNI," katanya kepada Metrotvnews.com, Selasa (16/10).

Mahfudz mengakui pesawat sudah berusia dan saat ini dalam proses perbaikan, khususnya seri 100.

Ia mengungkapkan saat ini masih ada sekitar Rp30 triliun dana on top alusista TNI yang perlu segera dialokasikan pemerintah pada APBN Perubahan 2013. Ini penting agar terjadi akselerasi modernisasi alutsista.

"Sejak reformasi 1998 nyaris tidak ada pengadaan alutsista baru hingga tahun 2010 akhir. Ketiga matra TNI AD, AL dan AU sudah sangat memprihatinkan kondisi alutsistanya," ujar Mahfudz.

Pesawat tempur jenis Hawk 200 milik TNI Angkatan Udara jatuh di Pandau, Pekanbaru, Riau, Selasa (16/10) pagi. Pesawat buatan Inggris pada 1980 bernomor registrasi TT0212, itu jatuh persis di permukiman padat penduduk.

Pilot pesawat, Letnan Dua Penerbang Reza Yori dikabarkan selamat setelah melepaskan diri dengan kursi pelontar.
Sumber : KLIK DISINI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar