Kamis, 28 Februari 2013

KOMANDO PASUKAN KATAK TNI-AL LAKSANAKAN LATIHA PENCARIAN RANJAU LAUT



Jihad-Defence-Indonesia - JAKARTA : Satuan Komando Pasukan Katak Komando Armada RI Kawasan Barat (Satkopaska Armabar) melaksanakan simulasi pencarian ranjau laut pada Geladi Tugas Tempur (Glagaspur) Setingkat K-2 di Pondok Dayung, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Kegiatan yang dilaksanakan tersebut adalah, selam pencarian yang di simulasikan pencarian ranjau laut dengan mengunakan Circle Search. Setelah berhasil menemukan ranjau laut, tindakan selanjutnya adalah mengamankan dan menghancurkan ranjau laut tersebut dengan  cara RTB (Rise Touw Beach) di pantai.

Wakil Komandan (Wadan) Satkopaskaarmabar Letkol Laut (T) L. Sihombing mengatakan, Glagaspur Setingkat K-2 tersebut merupakan latihan bertingkat dan berlanjut untuk meningkatkan kualitas latihan secara teknik maupun taktik di lapangan dengan tujuan meningkatkan kemampuan dibidang orientasi bawah permukaan baik secara individu maupun tim sehingga diharapkan dapat terjalin kerjasama yang solid pada saat melaksanakan operasi di lapangan.

Dalam latihan tersebut, Wadan Satkopaska Armabar menekankan kepada seluruh prajurit Satkopaska Armabar pelaku latihan agar menjaga keamanan baik personel maupun material dengan selalu mengacu kepada standar prosedur operasi.
Sumber : KLIK DISINI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar