Selasa, 05 Februari 2013

PAUKAN ISRAEL TANGKAP DELAPAN PEMIMPIN HAMAS




Jihad-Defence-Indonesia - GAZA : Pasukan rezim Zionis Israel menangkap delapan pemimpin Gerakan Muqawama Islam Palestina (Hamas) termasuk dua anggota parlemen di Tepi Barat. 
 
Fuad al-Khuffash, Direktur Pusat Studi Tahanan dan Hak Asasi Manusia, Ahrar, dalam pernyataannya mengatakan, militer Israel menyerbu besar-besaran berbagai kota di Tepi Barat pada Senin (4/2) dan menangkap delapan pemimpin Hamas. Demikian dilaporkan United Press.
 
Menurutnya, penangkapan tersebut merupakan intervensi langsung Tel Aviv untuk menghentikan rekonsiliasi nasional di Palestina. Al-Khuffash juga menuntut Otorita Ramallah untuk segera mengambil langkah efektif guna menghentikan penangkapan terhadap para pejabat Palestina di Tepi Barat.
 
Pada Ahad kemarin, pasukan Israel juga menangkap 11 penduduk desa Beit Fajar yang terletak di Bethlehem, Tepi Barat. Mereka kemudian digiring ke pusat interogasi.
Sumber : KLIK DISINI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar