Senin, 17 Juni 2013

CIA SIAP KIRIM PAKET SENJATA UNTUK TERORIS SURIAH

 
Jihad-Defence-Indonesia - Washington : Sebuah laporan terbaru menyebutkan bahwa Amerika Serikat sedang menyiapkan intervensi lebih lanjut di Suriah bersamaan dengan persiapan CIA untuk mengirim senjata kepada kelompok bersenjata dukungan asing di negara Arab itu.

Para pejabat Gedung Putih menyatakan bahwa mereka siap mengirimkan paket artileri baru kepada para militan, demikian dilaporkan United Press International (UPI).

Pengiriman tersebut akan dilakukan melalui pangkalan udara di Turki dan Yordania. Diprediksi, pangkalan-pangkalan tersebut akan mulai mengirim senjata dalam beberapa pekan mendatang.

Ini bukan pertama kalinya Amerika Serikat mengirim artileri untuk anasir bersenjata di Suriah melalui Turki dan Yordania.

Hari Jumat lalu, Presiden Amerika Serikat Barack Obama menginstruksikan pemerintahannya untuk menyalurkan bantuan senjata kepada militan di Suriah dan mengklaim bahwa pemerintah Damasku telah "melanggar garis merah" dengan menggunakan senjata kimia terhadap para militan. Tuduhan tersebut ditolak oleh Damaskus.

Paket baru senjata dari Amerika Serikat meliputi senapan serbu, roket pundak dan pelontar granat, serta roket anti-tank itu akan dikirim dalam beberapa hari mendatang, setelah militan mengalami kekalahan bertubi-tubi dalam menghadapi militer Suriah.

Mereka telah kehilangan kontrol terhadap kota strategis Al-Qusayr di barat dan saat ini sedang menghadapi operasi massif militer Suriah di Aleppo, di utara negara itu.

Keputusan Amerika Serikat mempersenjatai militan itu dikritik tegas oleh Rusia yang menilainya hanya akan meningkatkan instabilitas di kawasan.

Sumber : KLIK DISINI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar