Jihad-Defence-Indonesia - Dubai : Bahrain hari Rabu menyatakan telah menemukan sebuah pesawat mata-mata Iran di wilayah utara negara kerajaan itu dekat Arab Saudi dan menyerukan kerja sama antara badan-badan keamanan regional untuk menghadapi "ancaman" dari Teheran.

Pesawat tanpa awak itu "ditemukan di laut di Bahrain utara, di kawasan antara Bahrain dan Arab Saudi, dua pekan lalu", kata juru bicara pemerintah Samira Rajab kepada AFP.

"Terbukti bahwa ini adalah pesawat mata-mata yang digunakan oleh Iran dan mungkin terkait dengan sel-sel spionase Iran yang ditemukan di Arab Saudi dan Bahrain," kata Rajab.

Tidak jelas apakah pesawat tersebut jatuh atau diturunkan di daerah itu.