Selasa, 26 Maret 2013

SURVEY: WARGA AMERIKA SERIKAT SIAP PERANG DENGAN IRAN




Jihad-Defence-Indonesia - WASHINGTON : Masyarakat Amerika Serikat (AS) menyatakan, siap untuk berperang dengan Iran. Mereka merasa perang perlu dilakukan untuk menghentikan ancaman nuklir dari Negeri Mullah itu.

Hal itu dikemukakan dalam hasil jajak pendapat yang dilakukan lembaga riset The Pew Research Center. Jajak pendapat tersebut menunjukkan jumlah warga Amerika Serikat yang setuju digelarnya perang melawan Iran mencapai sekitar 64 persen. Hal itu berbanding terbalik dengan jumlah warga yang menolak perang yang hanya berjumlah 24 persen.

Sebagian besar warga AS juga disebut bersimpati kepada Israel, sekitar 49 persen dari responden menyatakan mendukung negara Zionis itu.

Sebelumnya, Israel memang meminta Amerika Serikat untuk bersikap tegas dalam mengahdapi ancaman nuklir Iran. Masalah Iran juga mucul menjadi topik utama dalam kunjungan Presiden Barack Obama ke Israel minggu lalu. Demikian diberitakan Jerusalem Post, Senin (25/3/2013).

Selama ini Obama lebih memilih jalur diplomasi untuk membujuk Iran menghentikan program nuklir miliknya. Namun Presiden Amerika Serikat itu tidak menutup kemungkinan dilakukannya operasi militer jika merasa sudah tidak ada pilihan lain.

Jajak pendapat itu sendiri dilakukan pada 13-17 Maret lalu. Jajak pendapat diikuti !.501 responden dengan tingkat kesalahan sebesar 2,9 persen.


Sumber : KLIK DISIN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar